Kamis, 27 Maret 2014

Love Coffee

Selain teh, kopi merupakan minuman paling dikenal umat manusia. Tak seorang pun yang tak mengenal kopi. Minuman ini sudah dikenal dimana-mana sejak ratusan tahun lalu. Begitu terkenalnya kopi sehingga muncul istilah “Coffee Break” atau “Rehat Kopi” pada setiap acara resmi seperti seminar, lokakarya, rapat, dll. Saat itu para tamu atau peserta beristirahat sejenak sambil menikmati kue-kue ditemani dengan segelas minuman kopi.

Minuman kopi dapat memberikan kebaikan bagi tubuh bila diminum dalam dosis / takaran yang wajar, namun dapat memberikan keburukan bagi tubuh bila diminum dalam dosis yang lebih.

Menurut para peneliti bahwa minum kopi sangat banyak manfaatnya asal sesuai takaran normalnya, yaitu 1-3 gelas dalam sehari semalam. Kalau diminum secara berlebihan, maka cepat atau lambat akan berdampak negatif bagi peminumnya. Sama halnya dengan minum vitamin, vitamin yang diminum sesuai dengan dosis yang dianjurkan, maka akan memberikan dampak positf bagi tubuh. Tetapi kalau diminum berlebihan dari dosisnya, maka tubuh akan terkena dampak negatifnya.

Kebaikan dan kejelekan kopi bagi kesehatan tubuh ditentukan oleh kafein yang dikandungnya dan kondisi tubuh ketika menikmatinya. Kafein merupakan zat alami yang terdapat dalam kopi yang bermanfaat merangsang kerja saraf pusat, memicu detak jantung & aliran darah serta meredam rasa kantuk. Kafein mempunyai pengaruh yang berbeda bagi setiap orang. Kafein juga terdapat dalam berbagai minuman hasil olahan pabrik seperti Coca cola, Pepsi & aneka minuman suplemen energi, karena ditambah secara “sengaja” dalam proses pembuatannya. Namun demikian alangkah baiknya kalau mengkomsumsi kafein secara normal & alami (Back to Nature). Dewasa ini hampir semua orang telah menyadari betapa pentingnya bahan-bahan makanan dan vitamin yang dikomsumsi secara alami.

Dari berbagai sumber, minuman kopi dalam takaran normal mempunyai manfaat positif, seperti:

1. Menurut analisis kedokteran, dalam kopi terdapat sejenis senyawa kimia Xantin. Derivat senyawa ini meliputi Kafein, Teofilin, & Teobromin. Namun, kopi hanya mengandung Kafein. Sedang Teofilin terdapat dalam teh, sementara Teobromin dalam coklat. Kafein ternyata dapat menimbulkan perangsangan terhadap susunan saraf pusat (otak), sistem pernapasan, dan sistem pembuluh darah dan jantung. Bahkan senyawa Xantin dalam dosis rendah mampu merangsang susunan saraf yang sedang depresi/stress, misalnya akibat penyalahgunaan narkoba, kecanduan alkohol atau perokok berat. Sebab itu tak heran setiap minum kopi dalam dosis “normal” (1-3 gelas sehari), tubuh kita terasa segar, bergairah, daya pikir lebih cepat, tidak mudah lelah atau mengantuk.
2. Kafein membantu anda untuk bisa berpikir lebih cepat, karena kopi dapat merangsang banyak darah dalam otak yang dapat mengatur tetap terjaga, mood, & konsentrasi. Penelitian di Universitas Arizona ditemukan bahwa orang dewasa yang minum kopi sebelum test memori mengalami perkembangan yang signifikan dibanding mereka yang tidak minum kopi. Sehingga sangat baik minum kopi bagi orang-orang yang belajar ilmu Sosial atau menghapal. Minumlah sekitar 30 menit sebelum aktifitas belajar atau menghapal dimulai. Atau sebelum anda melakukan wawancara pekerjaan atau memberikan presentasi pada atasan.
3. Menurut laporan yang diterbitkan majalah “Ilmu Penyakit Lambung & Usus” USA, dua peneliti asal Swedia menjelaskan bahwa dengan dua gelas kopi sehari dapat menurunkan 43% resiko penyakit kanker hati, dan menurut kedokteran nasional, hal tersebut memungkinkan.
4. Dari hasil penelitian dewasa ini diperoleh data yang menyebutkan bahwa ternyata kopi juga memiliki efek terapi, sehingga tidaklah mengherankan kalau kopi sudah banyak yang dijadikan bedak lulur badan bagi kaum hawa. Bahkan kopi ternyata dapat menetralisasi asam lemak dalam darah.
5. Menurut peneliti Seimur Diamond, M,D., dari Chicago’s Diamond Headache Clinic, bahwa penderita Migrain (sakit kepala sebelah) dalam kategori ringan dapat disembuhkan dengan segelas kopi hangat.
6. Penyakit Parkinson (penyakit saraf) sangat jarang ditemukan pada orang yang minum kopi secara teratur (sesuai dosis normal). Sebuah riset menyimpulkan penyakit ini justru banyak ditemukan pada orang-orang yang tidak minum kopi.
7. Minum kopi mampu meningkatkan kesuburan kaum pria & dapat membuat sperma “berenang” lebih cepat. Hal ini diumumkan para ilmuwan Brazil dalam pertemuan “American Society for Reproductive Medicine” di San Antonio, dimana pembicaraan utama berkisar pada efek obat-obatan terhadap kesuburan kaum pria.
8. Hasil penelitian yang dibuat Harvard School of Public Health menunjukkan bahwa kopi dapat mengurangi berbagai penyakit seperti kanker usus, sirosis hati, Parkinson (saraf) & diabetes. Bahkan gairah seks peminum kopi juga lebih tinggi dibanding yang bukan peminum, karena kopi memberi efek penambah energi dan memperlancar darah.
9. Menurut kepala tim peneliti Prof. Joe Vison dari Scranton University di Pensylvania, AS, kafein dalam kopi dapat menangkal radikal bebas (anti oxidant) & dapat menghancurkan molekul yang dapat merusak sel DNA.

Manfaat lain dari kopi, yaitu ampas kopi yang sudah diminum hendaknya jangan dibuang, sebab dapat dijadikan pupuk tanaman pot. Namun ampas kopi ini tidak dapat dijadikan pupuk bagi tanaman anggrek dan kaktus. Selain itu bubuk kopi asli dapat dipakai sebagai obat pertolongan pertama pada luka ringan yang mengeluarkan darah dari hewan kesayangan anda.

Dengan memadukan kelebihan bubuk kopi asli dari Tana Toraja yang sudah sangat terkenal hingga ke manca negara, dengan racikan beberapa rempah yang memiliki khasiat yang baik bagi kesehatan, maka Warung Kopi “SOGI” hadir di tengah masyarakat Makassar dengan menawarkan minuman kesehatan kopi plus rempah yang sangat berbeda citarasanya dari minuman kopi lainnya yang pernah anda minum. Nilai kepuasan akan kenikmatan bubuk kopi asli dari Tana Toraja terpenuhi tanpa harus melupakan nilai kesehatan peminumnya.

Bukan rahasia lagi, kopi asal Tana Toraja ini sudah sangat terkenal akan kenikmatan & aromanya yang khas di kalangan masyarakat Makassar, bahkan sampai ke manca negara.

Racikan beberapa rempah yang kami gunakan merupakan rempah-rempah yang bila dikomsumsi secara teratur, maka insya Allah secara perlahan akan dapat memberikan khasiat yang positif bagi tubuh, seperti:

Menghangatkan tubuh, mencegah perut kembung,mencegah demam tulang, mencegah sariawan mengobati sakit kepala penuh atau sebelah (migrain) & influenza menghilangkan rasa lelah, mengobati rematik, asam urat & kolestrol mengobati asma, bronchitis, paru-paru, & mujarab mengobati penyakit dalam seperti lever, muntah darah, penyakit kuning (hepatitis) dapat secara perlahan membersihkan ginjal, membantu melancarkan pencernaan, mencegah susah buang air besar (sembelit), meningkatkan stamina , menambah gairah seks, mengentalkan sperma bagi lelaki, sangat baik diminum oleh wanita yang sedang datang bulan dan sehabis melahirkan, berangsur menghilangkan keputihan, mengharumkan daerah khusus kewanitaan & terasa legit, serta masih banyak lagi.

Kopi plus rempah ala Warung Kopi Sogi ini, sebenarnya merupakan resep pusaka salah satu suku di Sulawesi Selatan, yaitu Suku Tana Toraja. Di Tana Toraja sendiri sudah banyak orang yang tidak mengetahui resep pusaka ini. Beruntung pemilik Kedai Kopi Sogi ini, yang juga merupakan orang yang asli berdarah toraja, berusaha menyelamatkan resep pusaka ini. Dengan dasar resep pusaka tersebut kemudian dipadukan lagi dengan bahan-bahan rempah lainnya yang juga berkhasiat bagi kesehatan tubuh.

Dewasa ini kita hidup di lingkungan yang sudah kurang hiegenis yang disebabkan oleh asap kendaraan, asap pabrik, asap rokok dari orang-orang di sekitar kita, polusi debu dan lain-lain. Begitu pula dengan banyaknya makanan dan minuman yang mengandung zat pengawet, zat pewarna, penyedap rasa, hormon, logam berat, bahan kimia, antibiotic, antipiretic, serta beberapa bahan kimia sintesis lainnya. Kesemuanya itu dapat mengganggu peredaran darah di seluruh tubuh kita, sehingga cepat atau lambat dapat berakibat negatif pada tubuh kita.

Kombinasi kombinasi kopi dengan beberapa rempah ini, pada dasarnya bersifat mengeluarkan racun-racun yang banyak terdapat dalam tubuh kita, terutama dalam darah, ginjal, usus besar-kecil & kandung kemih.

Efek yang muncul setelah meminum kopi plus rempah ini, maka anda akan : berkeringat, keseringan bersendawa atau buang angin. Efek lain yang muncul beberapa lama setelah mengkomsumsi kopi rempah : mencret-mencret tergantung peminumnya, warna kotoran (tinja) yang kehitaman, berlendir, berbau yang sangat & lain dari biasanya, air seni yang berwarna buram, kadang berbusa, berbau lain dari biasanya & terasa banyak, badan terasa lemas dan mengantuk serta beberapa efek lainnya. Kesemuanya hal tersebut adalah karena disebabkan fungsi kopi & rempah sedang bekerja untuk membersihkan zat-zat yang bersifat racun yang tidak dapat terurai & tidak dapat dikeluarkan dari tubuh, sehingga terendapkan lama dalam tubuh anda.

Salah satu dari keadaan yang telah disebutkan di atas, maka sebaiknya anda meminum air segar yang banyak, untuk membantu cepatnya proses pembersihan tersebut & beristirahat yang cukup.

Rasa kopi yang sudah pahit, ditambah lagi dengan rasa rempah yang juga sudah pahit, maka rasa yang sangat pahit itu akan membuat para peminumnya tidak akan tahan. Sehingga kopi plus rempah atau minuman panas lainnya yang dikombinasikan dengan rempah itu, perlu ditambahkan susu. Agar para penikmat kopi / minuman panas lainnya tetap bisa menikmati citarasa minuman tersebut, sekaligus dapat merasakan efek positif dari rempah tersebut. Anda bisa menggunakan gula pasir, namun dibutuhkan gula pasir agak banyak untuk menghilangkan rasa pahitnya. Sebaiknya anda tidak menggunakan gula pasir, karena kopi rempah ini dimaksudkan untuk menjadi minuman yang dapat memperbaiki kesehatan peminumnya. Terkecuali anda menggunakan gula pasir, sekedar untuk mengurangi rasa pahit, hal itu boleh-boleh saja anda lakukan.

Bagi anda yang suka & kuat dengan rasa yang sangat pahit, dapat menambahkan gula merah atau madu. Hal itu sangat baik pengaruhnya bagi tubuh dibanding anda memakai susu kental manis. Namun baik madu maupun gula merah, tidak dapat menghilangkan rasa pahit dari kopi plus rempah tersebut. Jadi sebaiknya anda menggunakan susu kental manis, karena rasa manis gula yang bercampur susu dapat mengurangi rasa yang sangat pahit dari kopi plus rempah tersebut. Sehingga rasa yang dihasilkan dengan penggunaan susu kental manis ini, adalah citarasa yang berbeda, lain dari biasanya & unik.

Bagi penderita penyakit Diabetes, tidak perlu merasa kuatir dengan penggunaan susu, karena kadar gula dalam susu kental manis tidak terlalu besar. Bukankah penderita Diabetes juga tidak boleh meninggalkan unsur gula dalam hidupnya?

Bagi anda yang tidak menyukai minuman kopi, sebaiknya anda belajar mencoba untuk mengkomsumsi minuman kopi plus rempah ini, karena mengingat efek positif dari minuman kopi juga sangat banyak. Tentu saja dengan takaran yang sesuai anjuran. Begitu juga komposisi dari kopi & rempah yang pas ini, insya Allah tidak akan membuat peminumnya mengalami hal-hal yang ditakutkan kalau anda meminum kopi. Kecuali kalau anda terkena penyakit Alergi terhadap kopi, maka sebaiknya cukup mengkomsumsi rempah yang dipadukan dengan minuman lainnya.

Minuman kopi rempah ini insya Allah tidak menyebabkan jantung berdebar, perut menjadi kembung, kepala pusing, dan tidak membuat susah tidur.

Minuman ini juga sangat baik bagi pecandu alkohol, pecandu narkoba, & perokok berat. Baik juga diminum oleh anak-anak yang telah berumur 2 tahun lebih, karena tidak menggunakan sari manis dan tidak dicampur zat pewarna, zat pengawet, penyedap rasa, obat kimia seperti Boderex, dan bahan-bahan kopi rempah ini tidak direndam dalam cairan kimia atau minuman beralkohol.

Minuman ini juga sangat baik bagi pecandu alcohol, pecandu narkoba, & perokok berat. Baik juga diminum oleh anak-anak yang telah berumur 2 tahun ke atas, karena tidak menggunakan sari manis dan tidak dicampur dengan obat kimia seperti Boderex serta serta tidak direndam dalam minuman beralkohol.

Ayo sudah saatnya anda meninggalkan yang instan dan kembali ke yang alami. Jangan anda korbankan kesehatan hanya demi secangkir kopi yang dapat merusak kesehatan anda.

Mari mencoba & buktikan sendiri khasiatnya.


Info add Pin: C16C6C64

Cara Membuat Kopi

Bisa Dikatakan Kopi merupakan minuman yang sangat nikmat dan terkenal sejak jaman dahulu kala. Awalnya, minuman kopi dibuat dengan cara konvesional, yaitu dengan menyeduhkan air panas ke dalam kopi. Namun dalam perkembangannya, kopi dibuat dengan menggunakan coffee maker (mesin pembuat kopi) yang bisa menghasilkan berbagai macam cita rasa jenis kopi, seperti espresso, cappuccino dll.
Coba perhatikan hal di bawah ini, kami akan memberikan tips-tips sederhana membuat kopi secara tradisional yang nikmat. Hal ini mungkin terjadi disebabkan: tidak adanya mesin pembuat kopi, lidah orang Indonesia yang lebih terbiasa dengan kopi seduhan, cara membuatnya yang mudah, praktis dan murah.

Pertama, Pemilihan bubuk kopi.
Anda bebas memilih jenis kopi robusta atau Arabica, kopi Aceh, kopi Toraja, kopi Lampung…terserah saja, sesuaikan dengan selera anda. Tapi jangan gunakan kopiko, karena itu permen! bukan kopi. Apalagi kalo menggunakan kopiah…ingat! anda mau bikin kopi bukan mau Ijab Kabul.
Bubuk kopi yang baik adalah bubuk kopi yang sangat halus. Ciri cirinya adalah : 1. halus dan lembut seperti bedak bayi. 2. Saat diseduh, tak ada lagi ampas yang mengambang dipermukaan air.
Kedua, Suhu air panas.
Suhu air panas yang ideal untuk meyeduh kopi adalah antara 90˚ C – 95˚ C.
Untuk mengetahui apakah suhu air sudah ideal atau belum, anda bisa menggunakan thermometer. Kalo gak punya, gak usah binggung, anda bisa mengetesnya dengan cara memasukan jari anda ke dalam air. Kalo anda teriak “aduh!” dengan keras saat jari menyentuh air, itu tandanya suhu air masih dikisaran 100˚ C, jika anda teriak “aduh” dengan pelan, berarti suhunya sudah pas. Tetapi jika anda hanya diam tanpa bereaksi, berarti suhu air masih dingin. Atau anda bisa mengunakan cara ini, mendiamkan air yang sudah mendidih selama sekitar 1-2 menit, dengan itu akan didapat suhu air yang ideal.
Tapi kalau anda masih bersikeras untuk menggunakan cara memasukan jari ke air panas…ya silahkan saja.
Ketiga, Mencampurkan bubuk kopi dan gula.
Jika anda pergi ke café untuk minum kopi, maka anda akan mendapati kopi dengan gula yang terpisah, baik itu gula dalam sachet maupun gula cair.
Untuk membuat kopi seduh yang nikmat, sebaiknya bubuk kopi dicampur dengan gula sebelum di seduh dengan air panas. Perbandingan yang pas, biasanya dengan takaran 1 sendok kopi dicampur dengan 1,5 sampai 2 sendok gula, dan ini berlaku kelipatannya, misal : anda mau pake 1 truk kopi, berarti harus menyediakan 2 truk gula, itu jika anda mau membuat kopi untuk orang se Kabupaten.
Perlu diingat! Campurkan bubuk kopi dan gula dengan merata!
Untuk kopi yang lebih nikmat lagi, anda bisa gunakan cara mencampurkan air panas dengan gula ke dalam gelas, selanjutnya menuangkan air yang mengandung gula tersebut ke dalam gelas yang berisi bubuk kopi.
Keempat, Cara mengaduk.
Setelah kopi, gula dan air bercampur, maka diperlukan cara mengaduk yang tepat untuk mendapatkan kopi yang nikmat. Biasanya, mengaduk kopi itu mengikuti arah jarum jam atau sebaliknya. Anda bisa menggunakan cara mengaduk seperti menulis huruf “W” untuk hasil yang baik, tapi jangan menggunakan huruf “F” atau “E”, karena susah mengaduknya.
Atau anda bisa bereksperimen dalam mengaduk kopi, misal : mengaduk gaya ML, mendiamkan sendok pengaduk dan hanya menggoyangkan gelasnya berputar, bukankah posisi tersebut menghasilkan kenikmatan kalo lagi saat ML, siapa tau kalo diterapkan di kopi bisa menghasilkan kopi nikmat.
Sekarang, satu gelas kopi yang nikmat buatan anda sendiri sudah jadi. Jika mau lebih nikmat, kopi yang sudah jadi, bisa anda masak kembali, dengan catatan, jangan sampai airnya mendidih, cukup sampai mengeluarkan busa.

Sejarah Kopi

Pertama-tama, kopi hanya ada di Ethiopia, di mana biji-bijian asli ditanam oleh orang Ethiopia dataran tinggi. Tetapi, ketika bangsa Arab mulai meluaskan perdagangannya, biji kopi pun telah meluas sampai ke Afrika Utara dan biji kopi di sana ditanam secara massal. Dari Afrika Utara itulah biji kopi mulai meluas dari Asia sampai pasaran Eropa dan ketenarannya sebagai minuman mulai menyebar.

Kopi masa dari ke masa
1000 SM Kopi mulai dikenal oleh suku Galla di Afrika Timur.
>5 M Kopi sudah dikenal di pelosok Ethopia
700-1000 M Kopi dikenal pertama kali oleh bangsa Arab sebagai minuman energi (untuk begadang). Penyebaran kopi dimulai saat itu bersamaan dengan penyebaran Islam. Sumber kopi pertama di Mocha salah satu derah di Yaman.
1000 M Ibnu Sina menyelidiki zat kimiawi kopi, dokumennya merupakan dokumen pertama yang diketahui membedah kopi dari ilmu kedokteran dan kesehatan.
1400 M Penyebaran kopi dan kedai kopi pesat di jazirah Arab, terutama Mekkah dan Madinah.
1453 M Kopi diperkenalkan di Konstantinopel oleh bangsa Turki (kekhalifahan Ottoman). Kedai kopi yang pertama kali tercatat di sana bernama Kiva Han, dibuka tahun 1475.
1600 M Paus Clement VIII, menegaskan untuk mempertimbangkan bahwa ‘budaya ngopi’ merupakan sebuah bid’ah, ‘budaya luar’ yang dapat mengancam (infidel) dan karena itu berdosa bagi yang meminumnya. Namun kemudian ia mengizinkan jika ‘ngopi’ menjadi bagian (alternatif) dari makanan/minuman yang halal dimakan oleh seorang Kristen. Pada tahun itu juga, kopi dibawa dari Mekkah ke jazirah India (Asia kecil) oleh orang yang bernama Baba Budan ketika pulang haji dari Mekkah.
1616 M Kopi dibawa dari Mocha (Yaman) ke Belanda.
1645 M Kedai kopi pertama dibuka di Venice, Italia.
1650 M Kedai kopi pertama dibuka di negeri Kristen (Christendom) tepatnya di Oxford.
1658 M Belanda membuka kebun pertama di Ceylon (Srilanka)
1668 M Kedai kopi ‘Edward Lloyd’s’ dibuka di London. Dari kedai kopi inilah kemudian Edward membuka perusahaan asuransi paling terkemuka di dunia Lloyd of London Insurance.
1668 M Kopi mulai dikenal di Amerika Utara.
1669 M Kedai kopi dikenalkan di Paris oleh duta besar Turki kepada raja Louis XIV.
1670 M London gandrung kopi. Kedai kopi dibuka di setiap sudut London. Kopi mulai diperkenalkan di Jerman. Di Brasilia, penanaman kopi di mulai. Jenis kopi yang ditanam adalah Coffea Arabica Lind.
1674 M Petisi Perempuan menentang kopi dikeluarkan di London.
1675 M Hidangan teh (tea house) mulai dikenalkan di Belanda. Sebelumnya yang ada cuma sajian minuman bir/malt.
1675 M Raja Charles II menutup seluruh kedai kopi di London, tuduhan utamanya adalah kedai kopi sebagai tempat pemufakatan makar.
1679 M Ahli kimia di Marseilles, Prancis memberikan kesaksian bahwa kopi merusak dan membahayakan kesehatan.
1679 M Kedai kopi pertama dibuka di Hamburg, Jerman.
1688 M Lebih dari 800 kedai kopi dibuka di daerah Soho (Inggris). Terutama oleh pelarian Kristen Calvinis dari Prancis (Huguenots).
1689 M Café khas Perancis pertama dibuka, bernama Café de Procope-walau dengan suasana krisis setelah pengumuman kopi merusak kesehatan.
1696 M Kedai kopi pertama bernama The King’s Arms dibuka di New York.
Seorang warganegara Belanda bernama Zwaardecroon, membawa beberapa benih tanaman dari Mekkah ke Bogor, Indonesia. Dan, menjadi tanaman komoditas terpenting di Hindia Belanda.
1706 M Kopi Jawa diteliti Belanda di Amsterdam.
1714 M Kopi Jawa hasil penelitian, oleh Belanda diperkenalkan dan ditanam di Jardin des Plantes oleh raja Louis XIV.
1720 M Kedai kopi Florian bertahan buka di Florence.
1723 M Gabriel du Clieu membawa biji kopi dari Prancis ke Martinique.
1727 M Francisco de Mello membawa biji kopi dari Prancis untuk ditanam di Brazil.
1730 M Inggris menanam kopi di Jamaica.
1732 M Johann Sebastian Bach membuat komposisi Coffee Cantata, di Leipzig. Kantata ini menggambarkan perjalanan spiritual yang juga sebagai parodi atas ketakutan orang Jerman terhadap pesatnya popularitas kopi di German (bangsa Jerman penggemar bir)
1777 M Raja Jerman (Prussia) mengumumkan kritikan dan pelarangan atas kopi, dan mengumumkan bir sebagai minuman nasional Jerman Raya.
1790 M Kedai kopi awal khas British menghilang perlahan tergantikan oleh kedai beer (tavern).
1802 M Cafe sebagai kata yang menunjukkan tempat mulai diperkenalkan di Inggris (sebelumnya coffee house). Kata ini berasal dari kata Prancis ‘eafé’ dan hampir seakar dengan bahasa Italia ‘caffe’. Café menunjukan sebuah tempat yang merupakan restoran dengan menu utama minuman kopi.
1809 M Kopi impor dari Brazil pertama kali masuk pasar Amerika di Salem, Massasuchet.
1820 M Zat Caffeine dalam minuman kopi ditemukan berbarengan oleh tiga penelitian berbeda – dan, tentunya masing-masing peneliti itu bekerja sendiri-sendiri – yang dilakukan oleh Runge, Robiquet, Pelletier dan Caventou
1822 M Prototip dari sebuah mesin kopi espresso dibuat di Prancis.
1839 M Kata ‘Cafetaria’ diperkenalkan sebagai kata hibrida (gabungan) dari Meksiko, Spanyol Dan Inggris.
1859 M Michael Thonet’s Vienna Café chair No. 14 (bangku kedai kopi khusus diperkenalkan pertama kali sebagai ‘bangku yang cocok digunakan sambil menghirup kopi’.
1869 M Cofee leaf rust (jamur kopi) pertama kali diketemukan di Srilanka dan tanaman kopi di Asia.
1873 M Kopi dalam kemasan secara massal diperkenalkan pertama kali di Amerika oleh John Arbukle.
1882 M Dibentuk The New York Coffee Exchange
1869 M Berjangkit suatu penyakit jamur di seluruh Asia yang menyebabkan kerusakkan dari kopi berjenis Coffea Arabica Lind yang waktu itu banyak ditanam di Asia. Hingga pada tahun ini orang mulai menanam bermacam-macam jenis kopi yang banyak terdapat di daerah Congo.
1904 M Mesin espresso dibuat modern oleh Fernando Illy.
1906 M Brazil menaikkan harga kopi setelah menciptakan harga (kurs) tetap untuk komoditas kopi.
1910 M Jerman membuat kopi decaf (pengurangan zat caffein pada kopi seminimal mungkin) Dan diperkenalkan ke Amerika dengan nama Dekafa.
1911 M Pedagang kopi di Amerika membentuk Asosiasi Kopi Nasional.
1915 M Pyrex ditemukan. Pertama kali dipakai sebagai lampu penerangan terutama di perusahaan kereta api sebagai penutup lampu yang tahan panas dan cuaca ataupun benturan fisik. Mulai diperkenalkan sebagai alat dapur, sebagai pengganti kaca. Kedai kopi menggunakan pyrex sebagai gelas tahan panas.
1920 M Kedai kopi ‘baru’ booming di Amerika.
1925 M Vienna Café chair No. 14 diikutkan dalam pameran L’esprit Nouveau di Perancis oleh Le Corbusier. Sampai tahun 1933 bangku model ini diproduksi lebih dari 50 juta.
1927 M Mesin kopi espresso pertama kali diperkenalkan di Amerika. Kedai kopi pertama yang memakai ‘La Pavoni’ di New York. Mesin ini didesain khusus oleh arsitek ternama Italia Gio Ponti.
1928 M Federasi Kopi Kolumbia dibentuk.
1930-1944 M Brazil memusnahkan 78 juta kantong kopi untuk menstabilkan harga.
1938 M Cremonesi membuat pompa piston yang dapat menyemprotkan air panas dengan keepatan tinggi untuk menyeduh kopi.
1938 M Nestle menemukan kopi instan di Brazil, Nestle sampai saat ini merupakan penghasil kopi instan terbesar di dunia.
1939-1945 M Pasukan Amerika membawa kopi instan dalam perang dan memperkenalkannya ke seluruh dunia.
1942 M Kopi menjadi barang yang disimpan secara sembunyi-sembunyi. Di Inggris pada masa ini kopi dijatah pada jumlah tertentu.
1946 M Pabrik Gaggia memproduksi mesin Capucinno secara komersial untuk pertama kali. Kata Capucinno berasal dari warna jubah pendeta Capucin (aliran Francisian-1529).
1948 M Achille Gaggia menemukan mesin kopi espresso secara massal di Milan.
1952 M Mesin Gaggia diimpor ke Inggris. Pada tahun ini kedai kopi setelah perang dunia kedua untuk pertama kali dibuka di London di bulan Juli.
1953 M Bar Espresso menyebar di seluruh Soho. Yang pertama kali adalah Mocha di jalan 29 Frith Street.
1954 M Pembatasan kepemilikan sejumlah komoditi seperti kopi berakhir dengan berakhirnya masa transisi perang dunia kedua.
1957 M Catherine Uttley mendaftar ada 200 bar kopi di London. Mulai banyak yang bar kopi yang memakai plastik mulai dari peralatan dapur, makan, lantai sampai furnitur.
1960 M Bar kopi tercatat bertambah dua kali lipat dari 1,000 menjadi 2,000 di seluruh Inggris, terbanyak di London, sekitar 500 buah.
1962 M Puncak dari konsumsi kopi per kapita di Amerika, 3 cangkir per orang per hari.
1962 M Perjanjian Internasional mengenai perdagangan kopi dibuat, tujuannya mengontrol harga.
1964 M Bar kopi sekarat di Inggris, tergantikan oleh restoran dengan berbagai hidangan.
1970 M Mokha café tutup setelah dikomplain sinis oleh penulis Amerika William S Burrough.
1971 M Gerai Starbuck pertama dibuka di Seattle.
1973 M Fair Trade Coffee pertama kali diimpor ke Eropa dari Guatemala.
1975 M Brazil menderita karena gagal panen, harga kopi dunia meroket.
1989 MPerjanjian Kopi Internasional gagal menstabilkan harga. Dalam sejarah perdagangan kopi turun ke tingkat yang paling rendah.
1990 M Beberapa kedai kopi tutup karena penataan ruang (redevelopment) di Inggris. Diperkenalkan organic coffee yang menjadi primadona di pasar kopi dunia.
2014 M Nikmati Produk Dahsyat dari Raja Kopi…..!!!